enjoy your vacation

Sabtu, 13 November 2010

Taman Nasional Wakatobi

Taman Nasional Wakatobi memiliki potensi sumberdaya alam laut yang bernilai tinggi baik jenis dan keunikannya, dengan panorama bawah laut yang menakjubkan. Secara umum perairan lautnya mempunyai konfigurasi dari mulai datar sampai melandai kearah laut, dan beberapa daerah perairan terdapat yang bertubir curam. Kedalaman airnya bervariasi, bagian terdalam mencapai 1.044 meter dengan dasar perairan sebagian besar berpasir dan berkarang.
Bagi pecinta wisata diving tak ada salahnya mengunjungi pulau Wakatobi, destinasi yang sangat fantastis sebagai wisata selam dan wisata laut dengan keajaiban laut bawah dan terumbu karang terbaik di dunia, berlokasi di Laut Banda Sulawesi Tenggara. Wakatobi merupakan akronim dari gugusan Kepulauan Tukang Besi yang terdiri dari empat pulau besar yakni Wangi-wangi, Kaledupa, Tomia dan Binongko.
Musim kunjungan terbaik: bulan April s/d Juni dan
Oktober s/d Desember setiap tahunnya.
Cara pencapaian lokasi: Kendari ke Bau-bau dengan kapal cepat regular
setiap hari dua kali dengan lama perjalanan lima jam atau setiap hari
dengan kapal kayu selama 12 jam.
Dari Bau-bau ke Lasalimu naik kendaraan roda empat selama dua jam,
lalu naik kapal cepat Lasalimu-Wanci
selama satu jam atau kapal kayu Lasalimu-Wanci selama 2,5 jam.
Wanci merupakan pintu gerbang pertama memasuki
kawasan Taman Nasional Wakatobi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini